Subscribe:

Minggu, 02 November 2014

Serah Terima Jabatan Kepala Madrasah Periode 2014 - 2019


Bapak Saefudin Zuhri menjabat Kepala Madrasah sejak 2009 - 2014. Beliau menjabat selama 2 periode, yang pertama dari tanggal 20 Oktober 2009 s.d Oktober 2012 kemudian Pengurus menetapkan kembali sebagai Kepala Madrasah sejak Oktober 2012 - 20 Oktober 2014. Beliau menggantikan Ibu Naimah Basroh, S.Pd.I yang sekarang menjabat sebagai Bendahara Madrasah. 
Pada tanggal 23 Oktober 2014 Pengurus Yayasan dan Komite Madrasah berkumpul di ndalem Bapak Kyai Mukhamad Mubasyir (Ketua Yayasan Al Falah) untuk memilih Kepala Madrasah dan membahas kemajuan Yayasan Al Falah. Pada rapat itu pengurus menetapkan Bapak Makhayun, S.Pd.SD sebagai Kepala Madrasah periode 2014 - 2019 kemudian dikukuhkan dalam acara Serah Terima Jabatan Kepala Madrasah pada tanggal 1 November 2014.
Semoga dalam kepemimpinan Bapak Makhayun, S.Pd.SD Madrasah semakin maju sesuai dengan visi dan misi Madrasah. Amin.



Selain acara Sertijab Kepala Madrasah, ada acara penandatanganan berita acara Jariyah Tanah. Pada acara pemilihan Kepala Madrasah (23 Oktober 2013) Alhamdulilah Yayasan Al Falah telah menerima jariyah tanah dari Bapak H. Syuhud Firdaus seluas 2.537 M2. Beliau pernah mengajar di MI Al Falah Bulaksari selama + 30 tahun, kami ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya. Jazakumullahu khouron katsiro. Semoga Alloh Subhanallahu wata`ala membalasnya dengan pahala yang terus-menerus tiada henti.Amin...


Setelah acara Sertijab Kepala Madrasah dan penandatanganan berita acara jariyah tanah selesai, kemudian dilanjutkan dengan rapat wali penerima BSM 2014 tahap I dan rapat wali kelas VI (membahas tentang Ujian dan kegiatan akhir tahun pelajaran)

0 komentar:

Link Banner

EMIS ONLINE
KIP-BSM
SIMPATIKA
SDM-PDSP
SATU LAYANAN